Pengertian dan Gejala Menstruasi Pada Wanita

apa pengertian dan gejala menstruasi pada wanita

Setiap wanita dewasa pasti pernah mengalami hal seperti ini. Gejala yang ditimbulkan biasanya disebabkan oleh hormon reproduksi yang dimiliki oleh wanita. Menstruasi sifatnya wajar terjadi pada tubuh wanita dewasa dan selalu datang setiap bulan.

Datang bulan atau haid yang dialami wanita bisa berhenti ketika telah memasuki masa menopause. Masa menopause kebanyakan terjadi pada wanita dengan rentan usia 40 tahun sampai 50 tahun. Menopause disebabkan karena terjadi perubahan pada kualitas kadar hormon reproduksi wanita.

Menstruasi Pada Wanita

Menstruasi pada wanita diartikan sebagai sebuah perubahan fisiologis dalam tubuh wanita yang terjadi secara berkala dan dipengaruhi oleh hormon reproduksi baik hormon estrogen maupun hormon progesteron. Menstruasi untuk pertama kalinya dialami oleh wanita ketika usia 8-16 tahun atau masa pubertas.

Datang bulan atau haid terjadi pada wanita setiap empat minggu tergantung tingkat kadar hormon pada tubuh. Biasanya pasangan suami istri dalam menghitung masa subur mengacu pada terjadi menstruasi. Datang bulan atau menstruasi yang tidak lancar dapat menimbulkan masalah kesehatan pada wanita.

Gejala Menstruasi Pada Wanita

Gejala menstruasi pada wanita dikenali dengan keluarnya darah dari vagina. Proses pendarahan tersebut akan berlangsung kurang lebih selama 2-7 hari. Beberapa gejala lain yang timbul pada saat masa menstruasi adalah:

Gejala Perubahan Fisik

  1. Diare
  2. Kenaikan berat badan
  3. Sakit kepala
  4. Timbulnya rasa lelah dan lemas pada tubuh
  5. Perut kembung dan mual
  6. Payudara membesar dan terkadang terasa nyeri
  7. Nyeri pada otot, punggung, sendi, serta pada perut bagian bawah
  8. Gairah seks berkurang

Gejala Perubahan Emosi

  1. Merasa sedih atau depresi.
  2. Sering uring-uringan.
  3. Suasana hati yang tidak stabil.
  4. Sulit berkonsentrasi.
  5. Mudah menangis.
  6. Kecemasan berlebihan.
  7. Linglung dan pelupa.
  8. Turunnya rasa percaya diri.

Kelainan pada Menstruasi

Terkadang tiap wanita mengalami menstruasi itu berbeda-beda baik dari durasi dan volume pendarahan. Normalnya volume darah yang dikeluarkan rata-rata sebesar 40 mL, bila dirasakan berlebih ada baiknya segera untuk diperhatikan.

Volume pendarahan yang berlebih terkadang bisa menjadi indikator bahwa telah terjadi permasalahan kesehatan pada tubuh. Beberapa permasalahan kesehatan yang sering muncul terkait dengan menstruasi pada wanita adalah:

Amenorrhoea

Amenorrhoea adalah sejenis gangguan yang menyebabkan menstruasi menjadi tidak teratur. Dalam istilah kedokteran Amenorrhoea diartikan sebagai kelainan yang menyebabkan seseorang tidak mengalami menstruasi. Penyebab kelainan ini bisa dikarenakan oleh obat-obatan, tingkat stes dan depresi yang dialami, obesitas, gangguan pada indung telur (ovarium) dan lain sebagainya.

Menorrhagia

Menorrhagia adalah sejenis kelainan menstruasi dimana wanita pada kondisi tersebut mengeluarkan volume darah yang berlebihan. Volume darah yang berlebih saat menstruasi ini disebabkan karena ketidakseimbangan hormon. Gangguan kelainan ini bisa menyebabkan seseorang mengalami anemia.

Dysmenorrhea

Dysmenorrhea pada saat menstruasi menyebabkan rasa sakit yang berlebihan. Rasa sakit yang ditimbulkannya disebabkan oleh Prostaglandin. Kadar prostaglandin yang berlebih pada tubuh menyebabkan kontraksi otot rahim bergerak lebih kuat dengan intensitas yang sering. Rasa nyeri ini biasanya dialami wanita pada bagian vagina, panggul, perut bagian bawah dan punggung bagian bawah.

Oligomenorrhoea

Oligomenorrhea adalah sebuah jenis kelainan pada saat menstruasi. Oligomenorrhea atau menstruasi yang tidak teratur tidak boleh dianggap remeh. Karena kelainan ini bisa menjadi indikator dari beberapa penyakit kronis seperti kanker, jantung, atau bahkan kemandulan. Biasanya Oligomenorrhea ini timbul dikarena faktor stress, pola makan yang tidak teratur, dan seringnya bepergian.
Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Aturan Mengisi kolom komentar dibawah ini :

Diharuskan menggunakan bahasa yang sopan.
Dilarang mengirim pertanyaan yang berbau Spam (diluar kategori bahasan blog).
Tidak diperkenankan memasukkan link aktif maupun non aktif di dalam pesan (kecuali itu permintaan admin).