Sejarah Penggunaan Tembakau : Siapa, Apa dan Dimana ?

Sejarah Penggunaan Tembakau : Siapa, Apa dan Dimana ?

Sebenarnya kalau kita ketahui, bahwa awal mula penemuan penggunaan daun tembakau (bahan utama untuk rokok) di dunia ini adalah untuk hal pengobatan kesehatan. Ini tak bisa disangkal, karena sejarah telah mencatat bahwasannya awal penemuan penggunaan tembakau ini dilakukan oleh para penduduk asli Amerika (Suku Indian) yang merupakan bagian terpenting dalam ritual pengobatan dan upacara.

Hal ini berdasarkan keterangan dari sebuah kisah perjalanan rombongan para pelaut Spanyol dibawah pimpinan Christophorus (Christopher) Columbus yang menemukan dan menceritakan adanya keberadaan Benua Amerika sebuah pada kisaran tahun 1451-1506. Setelah melakukan serangkaian pendaratan di berbagai pulau di benua itu, pada tahun 2 November 1492 rombongan Colombus mendarat di Pulau Waitling, dan mereka melihat sebuah perahu lesung orang Indian yang berisi muatan, diantaranya daun-daun kering yang kelak kita dikenal sebagai tembakau (Tobacco/tobago). Orang Suku Indian memakainya dengan cara membungkus daun tembakau kering yang sudah dikeringkan lalu dibakar dan lalu gulungan daun kering tersebut dihisapnya.

sejarah penggunakan tembakau oleh suku indian

Dari paparan orang Suku Indian ini, mereka berkeyakinan bahwasannya asap dari daun kering yang mereka hisap itu bisa mendatangkan kenikmatan pada mereka, menciptakan rasa nyaman dan mengurangi kelelahan dari aktifitasnya seharian, Begitu juga dengan rasa penat yang sekaligus bisa langsung hilang dan berganti dengan munculnya rasa santai.

Dari kabar telah diketemukan sebuah benua baru oleh Columbus inilah, banyak para pendatang Eropa pergi ke sana dan sekaligus menjadi awal perkenalan dunia luar benua Amerika terhadap tembakau itu sendiri. Perkenalan itu diawali oleh seorang pendatang dari Inggris yang bernama John Rolfe yang menikahi seorang putri Indian terkenal bernama Pocahontas, anak perempuan Powhatan, kaisar merah dari Virginia.

Rolfe pun belajar pembudidayaan tembakau dari putri kaisar Indian itu dan mereka berdua berhasil menanam tembakau dalam jumlah di Varina, dekat Richmond yang belakangan disebut menjadi tempat kelahiran rokok modern. Dan nama John Rolfe tercatat dalam sejarah sebagai orang pertama kali yang mengirim daun tembakau Virginia di Eropa tepatnya pada tahun 1613.

Perkembangan pertanian tembakau di Amerika telah menciptakan keberuntungan selama beberapa generasi. Dalam hal ini, terutama koloni kecil (Inggris) Virginia yang diambil dari nama depan Ratu Elizabeth, Virgin. Dan nama tembakau virginia inilah yang paling terkenal di seluruh dunia. Hingga pada perkembangan selanjutnya tembakau Virginia pun telah ditanam di hampir seluruh dunia, baik dari benua Asia, Eropa. maupun Afrika sekalipun.

Sekian dulu catatan saya, kalau masih berminat mau lanjut membacanya !!. Silahkan baca postingan Bahaya dan Manfaat Tembakau dan Merokok Itu Membunuh. Jangan Lupa LIKE dan SHARE yaaa artikel ini..
Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Aturan Mengisi kolom komentar dibawah ini :

Diharuskan menggunakan bahasa yang sopan.
Dilarang mengirim pertanyaan yang berbau Spam (diluar kategori bahasan blog).
Tidak diperkenankan memasukkan link aktif maupun non aktif di dalam pesan (kecuali itu permintaan admin).