Tahukah Kamu Cara Sederhana Mengurangi Resiko Kanker Payudara

Tahukah Kamu Cara Sederhana Mengurangi Resiko Kanker Payudara

CeritaSaja - Wanita paruh baya yang rutin melakukan latihan fisik selama 30 menit setiap hari dapat terlindungi dari kanker payudara. Melansir dailymail, Latihan tersebut bisa aerobik, zumba maupun sekedar jogging. Penelitian yang dilakukan oleh para peneliti di Oxford University, mencatat kebiasaan hidup 126.000 wanita menopause.

Mereka meminta para subjek penelitian ini merinci seberapa sering mereka berolahraga, mengontrol berat badan, diet, minum alkohol dan merokok. Hasilnya, mereka yang melakukan aktivitas fisik selama tiga jam dalam seminggu memiliki risiko 21 persen lebih rendah daripada mereka yang tidak berolahraga. Para wanita ini mengikuti kelas gym, atau rutin berjalan, jogging maupun bersepeda.

Olahraga meskipun tidak disukai banyak orang namun manfaatnya tidak diragukan lagi. Karena, olahraga sangat bagus untuk kesehatan tubuh kamu. Jika jantung terus terpompa dan otot berkontraksi, maka oksigen akan mengalir ke otak lebih banyak dan sistem kekebalan tubuh menjadi lebih kuat dan seimbang.

Tak hanya itu, banyak studi menemukan bahwa dengan olahraga teratur bisa mencegah berbagai penyakit dan sekaligus menjaga kesehatan tubuh bagi wanita itu sendiri, salah satunya mencegah resiko kanker payudara. Kanker payudara adalah salah satu jenis kanker yag diderita banyak orang, khususnya wanita. Kanker ini muncul karena tingkatan hormon oestrogen di dalam tubuh kamu menjadi jauh lebih tinggi daripada yang seharusnya. Penyakit kanker jenis ini menyerang sel-sel yang terdapat di dalam payudara kamu

Salah satu faktor yang bisa membuat kamu mengidap penyakit yang satu ini adalah adanya sejarah penyakit kanker payudara dalam keluarga. Jadi, jika terdapat satu saja keluarga dekat kamu yang terkena penyakit jenis ini, kemungkinan kamu untuk menderita penyakit yang sama akan semakin besar. Namun, timbulnya penyakit ini bisa dicegah. Salah satunya dengan berolahraga.

Bingung mencari produk-produk kecantikan yang sehat dan alami? BIOKOS WOMAN solusinya.
Untuk mencegah kanker payudara, kamu dianjurkan untuk mempunyai program olahraga yang bisa kamu lakukan dengan teratur. Program olahraga ini bisa dilakukan dengan aerobik selama 150 menit setiap minggunya.

Jika kamu tidak menyukai aerobik, kamu juga bisa mencoba melakukan beberapa olahraga lain yang melatih kekuatan fisik kamu. Olahraga jenis ini dapat kamu lakukan 2 kali seminggu. Jalan santai dengan pedometer dan senam irama dengan lagu juga bia jadi pilihan kamu yang tidak mau melakukan olahraga berat.

Demikian tips cara sederhana mengurangi resiko kanker payudara untuk kesehatan wanita, jika ingin tahu apa saja tips kesehatan terbaru dari ceritasaja.info cukup dengan memasukkan email anda di menu subscribe pada tampilan paling bawah website. Terima kasih salam sehat selalu untuk anda.(indonesianews.co)
Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Aturan Mengisi kolom komentar dibawah ini :

Diharuskan menggunakan bahasa yang sopan.
Dilarang mengirim pertanyaan yang berbau Spam (diluar kategori bahasan blog).
Tidak diperkenankan memasukkan link aktif maupun non aktif di dalam pesan (kecuali itu permintaan admin).